Rabu, 25 Maret 2015

Rindu atau kangen???

Sometimes aku kangen dengan pertengkaran kita. Pertengkaran konyol yang lucu. Pertengkaran yang hanya masalah sepele tapi cukup membuatku jengkel. Kamu yang nggak pernah mau mengalah padaku di awal, sungguh terlihat lucu karena kita sama-sama tak mau mengalah. Meski pada akhirnya kamu mengalah diam-diam. Kamu yang sebenarnya baik padaku tapi tak pernah memperlihatkannya padaku. Dan akupun hanya bisa memujimu diam-diam. Kapan terakhir kita bertengkar? Kapan terakhir kita bicara? Kau sudah pergi menjauh dalam diam. Aku merindukanmu.

Selasa, 29 Juni 2010

Maafkan ria, Tuhan

Sepasang bola hitam terantuk
Berdesir darahnya
Terkesiap nadinya
Dan bergetar hatinya

Dalam belenggu, aku berdiri
Terali kebajikan, bentengi jiwaku
Rantai putih, mengikat tubuhku
Hatiku teriak
Tubuhku meronta
Jiwaku menangis

Tuhan, ampunilah dosaku
Belum bisa aku syukuri nikmat dan karunia-Mu
Belum mampu aku menjaga cinta-Mu
Maafkan aku, Tuhan...

(.....2006.....)

2006

Kulihat awan cerah dan pelangi di depan mataku
Akupun berlari....
Kuingin raih pelangi dalam genggamanku
Tak kupedulikan batu-batu kecil menggores kakiku
Duri-duri pun melukai tangan dan wajahku
Aku hanya ingin lari menggapai
Menggapai pelangi...

Aku terus mencari dan berlari
Hingga malam menjelang dan kelam pun mulai membayang
Semua hilang.....
Hanya tinggal kegelapan dan kesepian....

Aku tersadar
Aku berjalan dalam keangkuhan
Angkuh tuk menoleh ke belakang dengan dalih takut tertinggal
Angkuh tuk menoleh ke belakang karna takut akan jurang yang curam dan terjal
Namun ternyata,,,di depan pun jurang-jurang siap menelanku
Menjatuhkanku tanpa memberi jalan untuk kembali..

Dalam kepedihanku kini,,aku baru menyadari semua
Dan kuberanikan diri tuk menoleh ke belakang
Ku temukan di sana sebuah guung dosa menjulang tinggi
Dosa yang tak kutahu akankah terampuni
Dosa yang tak pernah kusadari
Dan dosa yang harus kupikul sendiri
Wajahku ini pun penuh luka dan meua
Himgga pucat pasi akibat beban dosa di pundakku

Meski kuterlambat tapi kuingin semua membaik
Kesalahan-kesalahanku enam tahun silam
Dapat kau maafkan dengan ketulusan hatimu
Dan kuharap kau takkan mendendam padaku
Karna kutahu kau memang teman sejati...

Hargai Hidup

Hargai Hidup
Begitu sulit tuk ungkapkan semua
Begitu sukar tuk selesaikan sebuah perkara
Hidup slalu berputar
Hidup slalu berubah
Kemarin, sekarang dan esok adalah roda kehidupan
Tak pernah berhenti hingga nafas terakhir
Berbagai masalah dan perkara muncul sebagai ujian
Warnai kehidupan dan goyahkan iman

Begitu sulit tuk ungkapkan semua
Begitu sukar tuk selesaikan sebuah perkara
Terimalah diri apa adanya
Kekurangan dan kelebihan tak jadi soal
Karena tiada manusia yang sempurna

Demi kebahagiaan dan keringanan hidup
Lakukan yang terbaik, maafkanlah orang lain
Dan tetaplah jadi dirimu sendiri
Begitulah menghargai hidup
Satu detik berarti satu kebahagiaan...

PersahabaTan

Tersirat dalam puisiku
Arti penuh makna

Persahabatan adalah segalanya
Kesalahpahaman tak boleh hancurkan persahabatan
Perbedaan persepsi tak boleh bekukan percakapan

Emosi bolehlah ada
Namun di hati tetap setia, Sahabat....

Tak ada yang lebih indah
Selain persahabatan
Dunia akan tersenyum jika ada persahabatan
Tersenyum selamanya....


.....puisi ini aku buat 6 tahun silam,,saat aku kelas 1 SMA.....aku sangat menyukai puisi ini..... :-)


29 Juni 2010

Hari ini tanggal 29 Juni 2010 adalah hari keluarga..aku meihat tayangan Mario teguh golden ways yang membahas tentang keluarga...... Sepanjang tayangan dan sampai aq menulis ini air mataku terus menetes, Mario teguh benar-benar mengatakan apa yang selama ini aku cari dan ingin kan tapi tak terungkapkan. Mario teguh benar-benar mengingatkan ku pada ketulusan dan membuat hati dan pikiranku terbuka. Aku sangat senang dengan tayangan tadi. Kata-kata mario teguh yang lembut tetapi bersemangat mampu membuka pikiranku dan membuatku tersihir. Aku sangat suka dengan motivasi-motivasi beliau. Beliau sungguh luar biasa. Banyak yang kudapatkan dari menonton tayangannya.

1. Kita harus memutus rantai kekejaman mulai dari diri kita. Istri yang kejam akan melahirkan seorang anak perempuan yang kejam. Tapi kita harus memutus rantai tersebut. Saya terlahir dari orang tua yang kejam tapi saya menjadi ayah yang penyayang, begitu kata mario teguh. Tentu saja hal ini mengingatkanku pada sosok ibuku yang keras dan mudah marah. Aku selalu berpikir jika aku besar nanti aku ingin menyayangi anak-anakku, bersikap lembut pada mereka dan tidak mudah marah. Meski kenyataannya sangat sulit.

2. Untuk melahirkan anak yang besar kita harus menciptakan cetakan yang besar seperti bintang

3. Pasangan adalah PAS. Seperti toples dengan tutupnya. Kita tentu saja harus PAS dengan pasangan kita. Dalam membina keluarga disitu ada Tanggung Jawab yaitu tanggung jawab utk mem-PAS-kan. Pada kenyataannya kita tidak pernah siap maka kita harus segera melakukan. Lakukan persiapan dengan melakukannya.

4. Keluarga adalah tempat istirahat dan tempat istirahat terakhir untuk kita melepaskan kepenatan. Seorang suami akan berkata aku tidak apa-apa tidak memiliki apapun tapi setidaknya aku sangat bahagia memiliki engkau istriku. Pasangan kita adalah anugerah terindah dari Allah. Alasan kita mencintai pasangan kita adalah pasangan kita membuat kita menjadi istri yang sholeh dengan budi pekerti yang baik, membuat kita menjadi seorang yang tangguh dan hebat. Alasan kita menyayangi pasangan kita adalah dari diri kita sendiri. Hal ini membuat kita mendahulukan kebaikan bukan hanya mengharapkan.

Love u coz Allah,,Mario Teguh. Anda mampu membangkitkan hatiku yang beku.

Air mataku masih menetes sejak tadi sampai aku menulis di laptop kesayangnku satu-satunya ini. Aku sungguh tersentuh. Aku menemukan apa yang kumau. Selama ini aku bingung dan gamang dengan diriku. Ternyata jawabannya adalah motivasi super mario teguh. Motivasi kebajikan dari beliau membuat pikiranku fresh dan mampu menjawab kebingungan dan kegamanganku selama ini.

Sekarang aku benar-benar sadar dan yakin alasan kenapa aku masih sendiri. Aku memang belum PAS dengan siapapun. Selama ini aku belum siap bersama orang lain karena aku selalu teringat dengan masa laluku dengan cinta monyetku. Aku sekarang sadar bahwa dia masa lalu sudah bersama orang lain dan dengan sadar insya Allah aku mengikhlaskannya. Semoga dia bahagia bersama pasangannya, insya Allah aku ikhlas. Dan untuk dia juga aku ikhlas kamu bersamanya semoga kamu bahagia bersamanya. Aku bahagia melihatmu bahagia.

Mari teguh berkata bahwa bahagia adalah dengan menyukuri apa yang kita miliki. Seorang suami yang hobinya mencela istrinya dia tidak akan puas berapa pun istri yang dia punya karena dia selalu mencela istrinya. Untuk itu kita harus menghargai pasangan kita dan mensyukuri serta bahagia dengan apa ang kita punya. Kita harus menciptakan suasana yang kondusif untuk diri kita, suami kita dan anak-anak kita tumbuh dan berkembang menjadi orang besar.

Subhanallah,, ya Allah malam ini aku bersukur padaMu. Aku bisa menangis lagi dan menikmati indahnya kebaikan hati yang muncul dari kata-kata serta sikap terpuji dan dari hati yang tulus. Aku ingin selalu menghargai dan bersyukur dengan apapun yang kumiliki. Terimakasih ya Allah. Alhamdulillah....

Senin, 28 Juni 2010

Halluu...

Nie adalah kali pertama aku menulis di blog baruku ini.....

Disini aku ingin mencoba menulis dan berbagi tentang apa yang kualami, rasakan dan kuketahui kepada teman-teman semua...... Terlalu tinggi jika aku berharap tulisanku bermanfaat bwt semua tapi setidaknya tulisan ini berguna untuk diriku.....

Dengan menulis perasaanku lega dan beban serasa berkurang..... Siapa tw juga tulisanku bermanfaat bwt teman-teman semua,,,hoho......meski aku sendiri belum tw tulisan macam apa yang mw ku posting,,,,mungkin campur-campur ala gado2 kali yaa.....hehehhehee.....

Menulis adalah salah satu cara buat mengekspresikan apa yang kita rasakan, apa yang terpendam dalam diri kita dan apa yang ingin kita ungkapkan...... Yach,,,,bagiku sangat sulit mengekspresikan secara langsung dalam sebuah percakapan....Jujur aku lebih senang menulis,,,karena dengan menulis aku merasa bebas mengungkapkan apa yang ingin aku ungkapkan,,,lebih terkontrol dan lebih teratur............ Itu adalah pandanganku meski aku tak 100% menganggapnya benar........

Hmmm...... Aku sangat senang jika bisa menulis,,,,tapi aku tak pandai menulis...tapi aku ingin mencoba menulis....